Tips memilih oli motor 4 Tak - Oli merupakan hal yang paling penting untuk mesin, selain menjadi pelumas mesin juga berfungsi sebagai pendingin mesin, melindungi mesin dari karat serta menutup celah pada dinding mesin. dengan pentingnya fungsi dari Oli itu sendiri untuk pengaplikasian ke dalam mesin tentunya ada bermacam-macam jenis oli, apakah untuk mesin industri, mesin motor, mesin mobil, dll. Sebenarnya untuk memilih oli yang bagus tidaklah sulit, pertama anda kenali terlebih dahulu bahan dasarnya yaitu mineral, semi sintetik dan full sintetik.
Tips memilih oli motor Untuk motor keluaran lama, cocoknya menggunakan oli mineral karena karena clearance atau celah-celah mesinnya lebih renggang. Untuk motor keluaran baru lebih cocok menggunakan oli semi sintetik. Untuk oli full sintetik biasanya dipakai untuk motor balap, namun boleh-boleh saja motor harian menggunakan oli full sintetik.
Nah tinggal untuk motor anda tipe yang mana, tinggal sesuaikan saja kebutuhan untuk olinya. Bila anda sedang banyak duit, bisa sekali-kali motor anda berikan asupan oli yang sintetik agar mesin awet lama. hehehe. Semoga tips memilih Oli Motor kali ini dapat bermanfaat bagi anda.
0 Komentar
Penulisan markup di komentar